
Kabag PBJ Setda Pekanbaru Hadiri Indonesia Sustainable Procurement Expo 2025
BERITA PEMKO
20:19
24 February 2025
PEKANBARU - Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Setda Kota Pekanbaru, Hadi Firmansyah mengikuti Indonesia Sustainable Procurement Expo (ISPE) 2025, bertemakan "Perkuat Ekosistem Pengadaan Barang dan Jasa Berkelanjutan".
Agenda ini digelar oleh Asosiasi Katalok Elektronik Nasional (AKEN) dan Keren Event Organizer di SMESCO Indonesia Jakarta Selatan pada 11 – 12 Februari 2025. ISPE ini sukses digeler untuk kelima kalinya sebagai wadah utama transformasi pengadaan barang/jasa yang berkelanjutan.
Acara ini mendapat dukungan penuh dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), Kementerian Kebudayaan Republik Indonesia, Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Ikatan Fungsional Pengadaan Indonesia (IFPI), Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN), Asosiasi Pengusaha Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional (APTIKNAS), Masyarakat Telematika Indonesia (MASTEL), Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO), Asosiasi Pengusaha Mikro, Kecil, dan Menengah Indonesia (APMIKIMMDO), serta Gabungan Perusahaan Ekspor Indonesia (GPEI).
Acara Opening Ceremony berlangsung meriah dan dibuka secara resmi oleh Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah, Hendrar Prihadi. Hadir juga Menteri Kebudayaan Republik Indonesia, Fadli Zon, yang diwakilkan oleh Direktur Jenderal Pengembangan, Pemanfaatan, dan Pembinaan Kebudayaan, Ahmad Mahendra, yang turut memberikan sambutan penting.
"Dalam sambutannya, Bapak Hendrar Prihadi menyampaikan apresiasi kepada AKEN atas keberhasilan menyelenggarakan ISPE selama lima tahun berturut-turut. Aken juga sudah mengadakan event yang sustainable secara terus menerus selama 5 kali berturut-turut. Isu-isu terkait pengadaan barang dan jasa yang ada di Indonesia dijawab oleh AKEN melalui ISPE 2025 ini," ujarnya.
Acara ini juga berhasil mengundang Inspektur Jenderal Ketenagakerjaan Republik Indonesia, Roni Dwi Susanto, Inspektur Utama Badan Intelijen Negara (BIN), Letnan Jenderal TNI Nugroho Sulistyo Budi, Komisioner Komisi Informasi Pusat Republik Indonesia, Samrotunnajah Ismail, Deputi Bidang Hukum Dan Penyelesaian Sanggah, Setya Budi Arijanta, Deputi Bidang Transformasi Pengadaan Digital, Patria Susantosa, Kepala Pusat Peningkatan P3DN Kementerian Perindustrian, Heru Kustanto, serta Walikota Banjarbaru dan Wakil Bupati Kebumen.
"ISPE 2025 berhasil mendatangkan lebih dari 2.500 pengunjung terdaftar dari berbagai daerah di Indonesia. Acara ini juga menghadirkan sekitar 50 perusahaan exhibitor dengan dukungan penuh dari stand UMKM yang turut meramaikan pameran," jelas pria yang akrab disapa Buya tersebut.
Lanjutny, ISPE 2025 sukses menyelenggarakan 15 sesi seminar dengan lebih dari 40 pembicara yang berasal dari berbagai lembaga dan industri. Selain itu, Business Matching di ISPE 2025 juga berjalan dengan sangat baik, mempertemukan lebih dari 150 peserta dalam interaksi bisnis strategis yang saling menguntungkan.
Sebagai puncak acara, ISPE 2025 juga sukses menyelenggarakan dan menganugerahkan Procurement Award kepada beberapa instansi berprestasi dalam kategori Jumlah Transaksi Produk Dalam Negeri Tertinggi Tahun 2024, di antaranya:
– Kementerian Kesehatan (Kategori Kementerian)
– Provinsi Jawa Timur (Kategori Provinsi)
– Kabupaten Kebumen (Kategori Kabupaten)
– Kota Banjarbaru (Kategori Kota)
"Dengan pencapaian luar biasa ini, ISPE 2025 kembali membuktikan dirinya sebagai ajang unggulan dalam mendukung pengadaan barang dan jasa yang lebih transparan, efisien, serta berkelanjutan di Indonesia,"pungkasnya. (Kominfo10/RD5)
Sumber : pekanbaru.go.id